Monday, September 18, 2017

MOBA Analog

Mobile Legends Bang Bang (MLBB)

Related image

Mobile Legends adalah sebuah game moba(multiplayer online battle arena) yang tersedia di platform android dan iOS, atau sesuai dengan namanya, yakni "mobile" legends. MLBB hingga saat ini sangat digemari oleh banyak orang, hal ini terjadi karena selain MLBB adalah game bergenre MOBA yang memang digemari banyak orang, MLBB juga mudah untuk dimengerti dan dimainkan, tidak sesulit game-game MOBA biasanya. MLBB tidak memakan banyak waktu untuk satu set game-nya, satu set game MLBB hanya memakan waktu rata-rata paling lama 30 menit, dan bisa jadi selesai dalam waktu hanya 10 menit. Berbeda dengan game-game moba lainnya yang membutuhkan waktu yang sangat banyak untuk satu set game-nya. Platform-nya sendiri juga menjadi kelebihan game ini, karena semua orang dapat memainkannya dimanapun dan kapanpun saat terhubung dengan internet. Di samping kelebihan-kelebihan tersebut, MLBB juga memiliki kekurangan, yakni di-bully "PLAGIAT" dan "MOBA kok analog!!?". Memang sudah banyak yang mengungkit bukti-bukti yang ada bahwa MLBB ini sedikit "meng-copy" beberapa elemen game MOBA lain. Tetapi, hal ini saya anggap sudah biasa, karena banyak game moba-moba lainnya yang dituding dengan hal yang sama, karena memang asal mula game-game moba itu sama, yaitu map DoTA yang ada di warcraft III. Jadi wajar saja banyak kemiripan diantara mereka.

Berikut adalah fitur-fitur dari Mobile Legends :


  • Pertarungan 5 vs 5 real-time, melawan pemain sungguhan, dapat juga mengundang teman kamu baik itu sebagai kawan atau sebagai musuh. permainan menggunakan peta klasik MOBA.
  • Banyak pilihan hero yang dapat kamu gunakan, dan berbagai jenis hero seperti Fighter, Assassin, Mage, Support, Tank, Marksman. Hero-hero baru terus-menerus berdatangan!!
  • Kerjasama Team dan atur strategi untuk meraih kemenangan Team. jadilah pemain terbaik.
  • Pertarungan yang adil,tergantung skill pemain, meracik, kombinasi item, abilty, strategi, emblem Hero yang digunakan.
  • Kontrol yang memanjakan dan mudah, hanya dengan sentuhan 2 jari untuk mengendalikan Hero
  • Pencarian lawan yang cepat hanya 10 detik kamu sudah dapat menemukan team kamu dan lawan yang akan kamu hadapi.
  • Tidak perlu ngawatir jika kamu tiba-tiba terputus, jaringan melemah atau jelek. karena kamu dapat otomatis memainkan lagi game tersebut dalam waktu beberapa detik ketika sudah terhubung internet kembali.


  • Menghindari permainan yang tidak adil 5 vs 4, maka pikak developer membuat sistem Al yang dapat menggerakkan hero sampai pemain terhubung kembali.


  • Alasan saya sendiri kenapa memainkan game ini adalah game ini ringan dan MOBA. saya adalah penggemar game MOBA, saya suka memainkan DoTA 2. Namun, saat ini laptop saya sudah menyerah akan game tersebut setelah update yang cukup besar. Oleh karena itu saya memilih untuk mengganti sarana hiburan saya menjadi bermain MLBB.

    refference :
    http://www.inponih.com/2017/04/apa-sih-itu-mobile-legends-bang-bang.html

    Darfi Sultoni
    05111740000063