Kecanggihan
teknologi yang berkembang di dunia sekarang ini, memberi ide kepada manusia
untuk memanfaatkan teknologi itu secara maksimal. Pada penggunaan internet
contohnya, banyak orang yang memanfaatkannya untuk media penyebar informasi
sehingga kita dapat mendapatkan berbagai info disana. Salah satu manfaat
tersebut kemudian dimanfaatkan lebih dalam oleh sebagian orang untuk
mendapatkan penghasilan.
Sekarang ini
belanja online bukan lah hal tabu di masyarakat. Banyak orang yang lebih
memilih menggunakan metode ini daripada harus susah payah menyambangi toko
untuk mendapatkan barang atau jasa yang menyediakannya. Hanya dengan mencari
barang di laman-laman online yang menyediakan barang tersebut, kita dapat dengan
mudah mendapatkan barang yang kita inginkan. Banyak keuntungan yang didapat
dari membeli barang secara online. Beberapa keuntungannya adalah menghemat
waktu, uang, dan tenaga.
Saya juga
salah satu orang yang memanfaatkan belanja online untuk membeli barang dari luar Indonesia. Pastilah akan memakan biaya yang sangat mahal jika kita membelinya langsung di negara aslinya tapi dengan cara berbelanja online kita tidak perlu ke negara tetangga untuk mendapatkan barang impor ini.
Beberapa waktu lalu, saya membeli barang di sebuah toko online yang melayani penjualan CD album luar negeri. Mereka menyediakan barang dalam bentuk ready stock dan juga pre order yang di pesan langsung dari luar negeri. Berikut tahap-tahap yang saya lakukan untuk memesan album tersebut sampai akhirnya barang tersebut sampai di tempat tinggal saya.
Beberapa waktu lalu, saya membeli barang di sebuah toko online yang melayani penjualan CD album luar negeri. Mereka menyediakan barang dalam bentuk ready stock dan juga pre order yang di pesan langsung dari luar negeri. Berikut tahap-tahap yang saya lakukan untuk memesan album tersebut sampai akhirnya barang tersebut sampai di tempat tinggal saya.
1. Mengakses
website toko online yang di tuju
2. Mencari
barang yang dicari
Kebetulan saya
ingin membeli salah satu album artis yang saat itu memang sedang
me-release album baru. Sehingga saya
mencari nama artis tersebut di kotak search.
Setelah saya
menemukan album yang saya cari, saya mengisi form pemesanan. Karena saya bukan
member baru saya mengisi form “chingu order”. Saya memakai nama kakak saya. Hanya
untuk mempermudah dalam alamat saja.
Setelah mendapat
email balasan, yang berupa jumlah yang harus dibayar. Saya mengisi form
penyetoran yang linknya sudah tersedia di bagian bawah email yang saya terima.
Setelah menunggu
sekitar 2 minggu, akhirnya barang yang saya inginkan sampai dengan selamat di
tempat tinggal saya.
Begitulah pengalaman
saya berbelanja online via website. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat bagi readers sekalian.
Nuzul Ayu Safitri
5115100014
Nuzul Ayu Safitri
5115100014
0 komentar:
Post a Comment